Minggu, 23 Oktober 2011

Kaki Langit

Kaki langit mulai membiru
Berlari mengejar matahari
Beradu dengan awan putih
Menggelegar dalam rona biru

Denting hujan tak terhiraukan
Menyapu dan mengusap dada
Perlahan kian menghilang
Biru menjadi kelabu
Gulita menyelimuti
Setitik harapanpun lenyap
Terbawa derasnya hujan

Langit kian kelabu
Biru tak lagi merona
Setitik biru kurindu
Menantimu

Dalam penantian kumenuju
Setitik langit biru
Terpancar gemilau warna
Indah merona dalam jiwa
Member senyuman dalam relung kalbu


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

menanti hujan reda

sisa gerimis masih lekat didahan debu di dedaunan sudah sirna dirampas tetesan air hujan langit kelabu pun bernyiur menjadi biru b...